Coffee Morning Bersama Tendik FT Untirta

Diposting pada

Fakultas Teknik (FT) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) melakukan coffee morning di ruang Auditorium gedung Dekanat lantai 2 kampus Cilegon (24/01/2020).

Coffee morning merupakan salah satu program yang dijalankan oleh manajemen FT Untirta untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman, sarana mempererat silahturahmi dan kekeluargaan, pada kesempatan ini kegiatan dihadiri oleh para unsur pimpinan seperti diantaranya Dekan, Wakil Dekan bidang Akademik, Pengembangan Inovasi, Pengabdian dan Hilirisasi Riset (bidang I), wakil Dekan bidang administrasi umum, perencanaan, pengelolaan keuangan, SDM dan fasilitas (bidang II), wakil Dekan bidang kemahasiswaan, pengembangan karir dan hubungan alumni serta kemitraan (bidang III), kepala bagian (Kabag), Kepala sub bagian (Kasubag) akademik dan Kasubag Umum, dihadiri juga oleh para tenaga kependidikan (Tendik) baik yang berstatus pegawai negeri sipil maupun berstatus badan layanan umum (BLU).

Selain menikmati kopi dan snack yang telah disediakan, moment yang baru pertama kali dijalankan ini juga dimanfaatkan untuk saling berkenalan satu per satu antara unsur pimpinan dengan tendik yang hadir, menyebutkan nama, tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) dan menyampaikan harapannya, salah satu tendik Okti Rahmawati yang bertugas di bagian kepegawaian FT menyampaikan harapannya, beberapa diantaranya adalah meningkatnya kesejahteraan, peningkatan kompetensi melalui studi lanjut, diklat-diklat dan pelatihan, mendapatkan kesetaraan seperti salah satu contohnya mendapatkan hak cuti dan lain sebagainya.

Dekan FT Untirta Prof. Dr. –Ing. H. Asep Ridwan, ST., MT., IPM menyampaikan coffee morning merupakan salah satu program yang dijalankan oleh jajarannya yang tujuannya untuk menciptakan suasana kerja yang nyaman dan baik, beliau menyebutkan selain coffee morning, akan dilaksanakan juga kegiatan seperti olahraga, pengajian setiap minggunya dan arisan pada setiap bulannya.

Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan silahturahmi.