Krakatoa Team Teknik Mesin FT Untirta Raih Peringkat 4 di Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2024

Diposting pada

Krakatoa Team dari Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa berhasil meraih prestasi di ajang Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2024. Dalam kompetisi yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas), Belmawa, Dikti ini, dari total peserta adalah 41 kampus di seluruh Indonesia,Krakatoa Team meraih Peringkat 4 dalam kategori Prototype Diesel, dengan catatan jarak tempuh kehematan mencapai 249,70 km/liter. Nama kendaraan yang dirancang oleh tim ini yaitu Krakatoa Diesel.

KMHE merupakan sebuah lomba mobil irit tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Pusat Prestasi Nasional, Sekretariat Jenderal Kementerian
Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indinesia bekerja sama dengan tuan rumah perguruan tinggi. Tim Krakatoa, yang terdiri dari sivitas akdemika Teknik Mesin FT Untirta, menunjukkan inovasi dan dedikasi luar biasa dalam menciptakan prototipe mobil diesel hemat energi yang efisien dan berdaya saing tinggi. Dengan hasil ini, Krakatoa Team berhasil menempatkan Fakultas Teknik Untirta di antara jajaran kampus-kampus bergengsi yang turut berpartisipasi dalam kontes ini.