Bagian kepegawaian fakultas Teknik (FT) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menggelar pelatihan kehumasan dan video editing kepada tenaga kependidikannya (Tendik) di ruang vicon kampus Cilegon. Kegiatan dibuka oleh Prof. Dr. Asep Ridwan, ST., MT., IPM selaku Dekan, dihadiri oleh Dr. Sirajudin, ST., MT selaku Wakil Dekan bidang Administrasi Umum, Perencanaan, Pengelolaan Keuangan, SDM dan Fasilitas dan Aedy Nurachman, SE., MM selaku Kepala Bagian (Kabag) Tata Usaha (TU), serta diikuti oleh 30 orang Tendik yang berasal dari berbagai unit yang ada di lingkungan FT Untirta. Adapun pemateri menghadirkan Ivan Gondrong yang merupakan wartawan senior nasional dan Puspita Asri P, M.IKom yang merupakan Akadimisi Untirta (16/09/2020)
Pada kesempatan sambutannya Dekan FT Untirta menyampaikan kegiatan pelatihan bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan membekali serta mengenalkan para tendik dengan dunia kehumasan dan penguasaan penggunaan media, dengan harapan masing-masing individu nantinya mampu menjadi marketing untuk diri sendiri maupun institusi, sehingga capaian-capaian dan prestasi-prestasi institusi bisa terekspos pada masyarakat luas, pada akhir katanya beliau memberikan arahan kepada tendik yang menjadi peserta untuk tetap produktif walaupun sedang dalam masa pandemic Covid-19, memanjatkan doa kepada ilahi supaya diberikan kesehatan selalu. Dari bagian kepegawaian FT Untirta menambahkan bahwa kegiatan pelatihan berfungsi untuk sarana silahturahmi, rutinitas tiap tahunnya dalam upgrading kompetensi tendik, adapun tujuannya selain untuk mengenalkan tentang dunia kehumasan juga untuk meningkatkan kompetensi, untuk kehumasan FT Untirta sendiri dititik beratkan pada personil Humas yang telah diberikan surat tugas oleh Dekan yang berjumlah 6 orang, tutur Wakil Dekan bidang Administrasi Umum, Perencanaan, Pengelolaan Keuangan, SDM dan Fasilitas.
Pemateri pertama Ivan Gondrong menyampaikan beberapa materi penting seperti diantaranya tata cara penulisan berita yang baik dan benar, teori piramida terbalik, pemilihan diksi, tipe dan kategori berita, hak jawab dan lain sebagainya. Pemateri kedua Puspita Asri P, M.IKom menyampaikan materi tentang video editing, seperti diantaranya pengenalan software editing image dan video, teknik pengambilan atau pengeditingan image dan video yang baik serta tips-tips dalam membuat konten media.
Pelatihan berjalan dengan baik dan lancar, menggunakan protokol kesehatan Covid-19, Eti Umyati, ST salah satu peserta pelatihan menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini tendik semakin mengerti pentingnya bagian kehumasan dan dokumentasi dalam suatu institusi, merasa beruntung bisa mengikuti pelatihan karena bisa menambah ilmu baru dan bisa diaplikasikan dalam kepentingan pekerjaan maupun dalam kehidupan sehari-hari, pada akhir katanya dirinya berharap pelatihan pada bidang lain untuk tendik bisa diselenggarakan kembali karena sangat bermanfaat untuk meningkatkan kompetensi.